Meningkatkan Hasil Belajar Pada Materi Teks Cerita Pendek Melalui Penerapan Model Kooperatif Metode Think Pair Share
Keywords:
Model Pembelajaran Think Pair Share, Prestasi BelajarAbstract
Penelitian ini dilaksanakan di Madrasah Tsanawiyah Negeri di kelas IX.4 yang kemampuan siswanya, untuk mata pelajaran bahasa Indonesia masih rendah. Tujuan penulisan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk mengetahui apakah model pembelajaran metode Think Pair Share dapat meningkatkan prestasi belajar kelas 9.4 semester ganjil tahun pelajaran 2021-2022. Metode pengumpulan datanya adalah tes prestasi belajar. Metode analisis datanya adalah deskriptif. Untuk data kualitatif dianalisis dengan cara mencari nilai rata-rata atau mean. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam 2 siklus yang masing-masing siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah model pembelajaran Think Pair Share dapat meningkatkan prestasi belajar siswa. Ini terbukti dari hasil yang diperoleh, pada nilai awal rata-ratanya hanya 29 pada siklus pertemuan I nilai rata-ratanya hanya 52,57 menjadi 73,5 pada pertemuan 2. Dan pada siklus II pertemuan 3 nilai rata-rata 60,5 menjadi 73,5 pada pertemuan 4. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah penerapan model kooperatif Metode Think Pair Share dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IX.4 MTsN Tanjungpinang pada pelajaran Bahasa Indonesia materi teks Cerita Pendek semester Ganjil Tahun Pelajaran 2021-2022.